Jumat, 22 November 2013

Kaos kaki termahal di dunia

Kaus kaki termahal di dunia dijual Rp 14 juta

    
   Sebuah produsen kaus kaki asal Jerman, FALKE, baru-baru ini meluncurkan kaus kaki termahal di dunia. Ini akan menjadi bagian dari koleksi musim gugur dan dingin FALKE. Tahukah Anda berapa harga kaus kaki ini? 

Kaus kaki edisi terbatas ini dijual dengan harga USD 1200 atau sekitar Rp 14 juta. Ini tentunya bukan harga yang murah untuk sepasang kaus kaki, bukan? Sebagaimana dilansir odditycentral, kaus kaki termahal di dunia ini bahkan hanya dibuat 10 pasang saja.

Mengapa harga kaus kaki ini begitu mahal? Hal ini dikarenakan kaus kaki ini dibuat dari wol paling langka dan paling mahal di dunia, yakni wol Vicuna. Vicuna adalah hewan nasional Peru yang masih berkerabat jauh dengan nenek moyang dari llama dan alpaka.


Hewan unik yang terancam punah ini hanya hidup di Andes, sehingga sangat sulit untuk memperoleh wol mereka. Selain itu, Vicuna tidak mudah dijinakkan, sehingga semua wol yang digunakan untuk membuat kaus kaki ini diambil dari hewan liar yang tertangkap dan hanya dicukur sekali setiap dua tahun. Setiap hewan menghasilkan hanya sekitar satu 16 ons wol. 

   Itulah yang membuat bahan kain untuk membuat kaus kaki ini sangat langka. Kaus kaki buatan FALKE ini hanya tersedia dalam satu warna, yaitu cokelat keemasan - yang merupakan warna alami dari Vicuna.

  Seperti ditulis di situs resmi FALKE, wol Vicuna adalah wol paling langka dan mahal di dunia. Wol ini bahkan terasa lebih lembut dan hangat dibanding jenis wol lainnya. 

Sumber : http://www.merdeka.com

0 komentar:

Posting Komentar