Rabu, 23 Oktober 2013

SEIMBANGKAN BERAT BADAN ANDA!!


Bagaimana cara untuk mengetahui apakah berat badan kita normal atau tidak? Jawabannya adalah dengan teknik BMI (Body Mass Index) indeks masa tubuh seseorang, yang dapat diukur berdasarkan berat dan tinggi badannya. Lebih lengkapnya, perhitungan ini dilakukan untuk mengetahui apakah berat badan seseorang ada dalam kisaran underweight (di bawah normal), normal, overweight (di atas normal), atau obese (jauh di atas normal). 

Teknik ini tidak bisa diukur berdasarkan jenis kelamin, usia, pada orang yang sedang hamil, pada olahragawan, dan anak-anak yang masih berada dalam tahap tumbuh kembangnya.
Rumus yang digunakan adalah berat badan dibagi (tinggi badan/100)2 
Berikut hasil perhitungannya:
Di bawah 17: underweight
>18-21:  normal> 25: overweight> 29: obese
Menurut perhitungan di atas, bagaimana hasil perhitungan berat badan Anda? Apakah sudah mencapai angka normal? Waspadai jika berat badan Anda berlebih, apalagi jika ternyata Anda mengalami obesitas. 
Pada tingkat yang terakhir ini, artinya lemak pada tubuh Anda sudah amat berlebih. Tidak hanya mengganggu penampilan, obesitas juga meningkatkan risiko Anda mengalami banyak penyakit berbahaya, misalnya tekanan darah tinggi, diabetes, gangguan jantung dan stroke. Memang selain faktor keturunan, masalah hormonal bisa menyebabkan Anda mengalami obesitas, apalagi ditambah dengan beberapa faktor pemicu berikut.
  • Malas berolahraga.
  • Pola makan tidak sehat. Misalnya, sering mengonsumsi makanan cepat saji, makanan yang tinggi kalori, makanan porsi besar dan sering melewatkan jadwal sarapan.
  • Kurang jam tidur. Kurangi kebiasaan begadang Anda, tidurlah setidaknya delapan jam dimalam hari.
  • Kehamilan. Banyaknya berat badan yang naik saat hamil, seringkali membuat wanita mengalami obesitas.
Dengan merubah gaya hidup, perlahan Anda bisa terhindar dari bahaya obesitas. Mulailah berolahraga. Setidaknya selama setengah jam per hari, lima kali dalam seminggu. Jika sebelumnya Anda jarang berolahraga, mulailah secara perlahan. Jenis olahraga yang bisa Anda coba adalah jalan cepat atau berenang.
Selain itu, Anda juga harus merubah pola makan Anda. Kurangi banyak makan makanan berkalori tinggi, perbanyak makan serat, buah dan sayuran. Kurangi makanan dan minuman yang manis serta membatasi konsumsi minuman beralkohol. Untuk pola makan dan jumlah yang sesuai dengan kebutuhan tubuh Anda, Anda bisa mengunjungi pakar gizi.
Tentunya menjalani pola hidup sehat harus dilakukan dengan konsisten. Sehat dan berpenampilan menarik? Tentunya menjadi keinginan kita semua.
 Sumber :
-sumber: http://sehatuntuksemua.com

0 komentar:

Posting Komentar